Media Amerika Bahas Anak Ridwan Kamil yang Hilang, Soroti 2 Wanita Saat Detik-detik Kejadian
Kabar duka yang menyelimuti keluarga Ridwan Kamil hingga saat ini masih menyedot simpati publik.
Tak hanya ramai diberitakan oleh media nasional, sejumlah media asing juga ikut menyoroti kasus tersebut salah satunya yang berbasis di Amerika Serikat.
Washington Post memberitakan kasus hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz saat berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis, 26 Mei 2022.
Mereka kemudian mendapat keterangan dari Juru Bicara Kepolisian Daerah Bern Swiss, Joe Regli.
Joe Regli mengatakan sebelum mengerahkan tim SAR ke tempat kejadian perkara (TKP), pihaknya sempat diberi tahu bila laki-laki yang hanyut di Sungai Aare tersebut merupakan anak pejabat dari Indonesia.
Kemudian setelah terjun ke lapangan, polisi Bern mendapat kesaksian dari warga yang menyaksikan detik-detik Emmeril Kahn atau Eril terbawa arus.
Dikatakan Regli, Eril terlihat bersama dua wanita lain berenang di Sungai Aare pada Kamis pagi waktu Swiss.
Tak lama, Eril dan dua wanita yang diketahui merupakan adik dan temannya itu mulai kewalahan menaklukkan arus Sungai Aare.
Berdasarkan penuturan saksi, dua wanita tersebut berhasil diselamatkan perenang lain, sedangkan Eril terbawa arus air yang deras saat kejadian.
“Para wanita juga terjebak dalam kesulitan saat berenang, dan ditangkap oleh perenang lain,” kata Regli.
Setelah adanya laporan, pencarian langsung dilakukan dan terus berlanjut hingga keesokan harinya.
“Polisi disiagakan setelah insiden itu, dan pencarian untuk Eril diluncurkan,” ujarnya.
Post a Comment for "Media Amerika Bahas Anak Ridwan Kamil yang Hilang, Soroti 2 Wanita Saat Detik-detik Kejadian"