Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

About

Kakek Penjual Sayur Yang Ditipu Uang Mainan Akhirnya Berangkat Umroh

 


Pak Syahbudin, kakek si penjual sayur japan (Labu Siam) yang viral karena membeli obat di apotek memakai uang mainan akhirnya berangkat ke Tanah suci untuk menunaikan ibadah Umroh bersama Travel Arminareka perdana.


Sebelumnya kakek Syafruddin  yang usianya sudah 85 tahun di beritakan akan membeli obat di apotek memakai  selembar 50 ribuan uang  uang mainan. Hingga sekarang, tak jelas darimana sumber uang mainan itu, entah dari hasil dagangan, atau ditukar oleh orang lain.


Si penjaga apotek yang baik hati itu, lantas menggratiskan obat yang dibeli Syafruddin dan memposting di media sosial. Sekejab, viral dan menggugah netizen. Kejadiannya sekitar November 2019.


Seribu Sehari (S3), netizen bersatu dan menggalang dana bagi Kakek asal Malalak Agam tersebut. Bahkan, untuk umrah sekalipun juga diupayakan. Bantuan itu pun terwujud dan Syafruddin segera ke Mekkah.


Iya, tanggal 9 Februari 2020 nanti berangkat. Segala kebutuhan untuk umrah, segera tercukupi,”sebut Korwil S3 Bukittinggi-Agam, Siti Rahmah Yanti, Rabu 29 Januari 2020.

Dia mengatakan, Syafruddin berangkat lewat Travel Armina, yang kebetulan donator di komunitas.


Dia berangkat Bersama 40 rombongan, ada nanti yang mendampingi. Secara umum ia sehat, tapi nafasnya sesak jika berjalan kaki. Solusinya, kita sewakan kursi roda baginya,” lanjutnya.


Selanjutnya, S3 tetap akan membantu Syafruddin sepulang umrah dengan santunan bulanan. Sementara itu, Syafruddin sangat sumringah bakal bertolak ke Mekkah. Ia menunjukkan sebuah koper baru yang akan dipakainya nanti. Kakek yang tinggal di Cingkariang Banuhampu ini, tampak sangat siap berangkat setelah beberapa kali mengikuti Manasik Haji.


Seandainya bakal mati di sana, saya siap. Siapa yang tidak mau ke Tanah Suci?” ucapnya sembari mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah menolongnya terutama komunitas S 3 Bukittinggi-Agam.


Mohon doanya beliau diberikan kesehatan, kekuatan, dan pulang kembali ke tanah air membawa umroh yg mabrur. Aamiin ya Rabb.


(Sumber: suara.com)

Post a Comment for "Kakek Penjual Sayur Yang Ditipu Uang Mainan Akhirnya Berangkat Umroh"