Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

About

Hati-Hati, Allah SWT Laknat Wanita yang Tanam Bulu Mata, Begini Penjelasannya



Memiliki bulu mata yang lentik adalah impian setiap wanita, sebab bisa meningkatkan kepercayaan diri seorang wanita, banyak sekali wanita yang menanam bulu mata palsu demi terlihat cantik.

Karena oleh sebab itu wanita menyukai bulu mata yang lentik yang bisa menjadikan mata terlihat lebih besar dan terbuka tanpa perlu memulas banyak makeup.


Namun, tidak semua wanita memiliki bulu mata yang indah, sehingga jalan satu-satunya adalah dengan menggunakan atau menanam bulu mata palsu.


Hal itu di lakukan wanita semata-mata agar terlihat cantik, namun, bagaimana Islam memandang hal ini, bagaimana hukum menanan bulu mata palsu, berikut penjelasannya.


Dari Asma bintu Abu Bakr radhiyallahu ‘anhuma, bahwa ada seorang wanita yang mengadu kepada Nabi Shalallahu ‘alaihi wa sallam, “Wahai Rasulullah, sesungguhnya saya memiliki seorang putri yang baru menikah. Ternyata dia sakit panas, sampai rambutnya rontok. Bolehkah saya menyambung rambutnya (dengan Rambut palsu)?” beliau Shalallahu ‘alaihi wa sallam menjawab “Allah melaknat al-wasilah (orang yang menyambung rambut) dan al-mustaushilah (orang yang minta sambung rambut).” (HR. Bukhari dan Muslim).


Ketika menjelaskan hadits di atas, An-Nawawi mengatakan, “Al-washilah (wanita yang menyambung rambut) adalah orang yang berprofesi menyambung rambut seorang wanita dengan rambut lainnya. Sedangkan Al-mustaushilah adalah wanita yang meminta orang lain menyambung rambutnya. Hadits di atas secara tegas menunjukan haramnya menyambung rambut, dan laknat untuk wanita yang menyambung rambut atau konsumen yang disambungkan rambutnya secara mutlak. Inilah pendapat yang kuat. (Syarh Shahih Muslim An-Nawawi, 14:103).


Tanam bulu mata palsu termasuk bentuk menyambung rambut yang terlarang ini, karena menanam bulu mata palsu berarti menyambung bulu mata asli dengan bulu mata yang lain.


Tidak hanya itu, para ahli medis menyatakan bahwa menanam bulu mata palsu bisa menyebabkan kerusakan permanen pada kulit kelopak mata, dan bahkan bisa menyebabkan bulu mata lainny menjadi rontok.


Hal lain yang perlu diperhatikan oleh para wanita, perawatan tubuh semacam ini akan membuang-buang waktu sia-sia, dan banyak mengeluarkan biaya.


Bersikap qana’ah terhadap nikmat yang telah Allah berikan, merupakan tanda bahwa dia wanita shalihah. Mempercantik diri boleh-boleh saja, namun perhatian cantik yang bagaimana yang Allah Ridhoi dan cantik yang bagaimana yang akan mengundang murka Allah.

Post a Comment for "Hati-Hati, Allah SWT Laknat Wanita yang Tanam Bulu Mata, Begini Penjelasannya"